# Tags
#Medan

Ketua LPER Sumut Apresiasi Program Vaksinasi Cipayung Plus di Sumut

KampusMedan – Medan, Percepatan vaksin bagi semua warga negara secara umum, dan secara khusus warga Sumatera Utara sangat kita harapkan sebagai sebuah agenda kemanusiaan sebagaimana yang dilakukan oleh kelompok Cipayung Plus di Sumatera Utara, yang akan melasanakan vaksin massal tanggal 14 Agustus 2021.

Hal itu ditegaskan oleh senioran GMKI dan GAMKI Sumatera Utara yang juga Ketua Lembaga Pemberdayaan Ekonomi Rakyat Sumatera Utara, Ir. Ronald Naibaho MSi, di Medan, Rabu (11/8/2021). “Apa yang dilakukan oleh Cipayung Plus sebuah agenda yang sangat mulia dan patut kita sambut agar akses vaksin bagi semua warga negara bisa terwujud, tegas Ronald Naibaho, yang juga mantan anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara ini lagi.

Cipayung Plus sebagai organisasi pergerakan yang banyak menorehkan sejarah dan tinta emas bagi negara ini, bergerak sangat cepat untuk memenuhi ekspekatasi warga agar semua warga bisa segera divaksin, demi kebutuhan pencegahan dan proteksi bagi semua warga negara. “Apa yang dilakukan kelompok Cipayung Plus ini adalah program sifatnya mendukung percepatan vaksin bagi semua warga negara sehingga program pemerinntah selanjutnya bisa berjalan dengan baik”, tegas Ronald Naibaho,M.Si lagi.

Kita sudah melihat bagaimana Vaksin melalui program Polri gebyar vaksi presisi. Ini tentu untuk mempercepat pelaksanaan vaksin dengan tujuan yang sama, mendorong percepatan program pemerintah sehingga semua warga negara bisa mendapatkan vaksi dan dampak lanjutan untuk pencegahan bisa terwujud. Dalam keterangannya Ronald Naibaho mengatakan lagi keterbatasan akses masyarakat untuk mendapatkan vaksin saat ini bukan karena keterbatasan dosis vaksin, melainkan tenaga dan vasilitas yang terbatas. Sehingga apa yang dilaksanakan Kelompok Cipayung Plus adalah sesuatu yang harus diapresiasi karna telah memberi perhatian kepada masyarakat disaat rakyat sulit memperoleh Vaksin. “Dengan demikian Kita harus memberi hormat dan jempol kepada para inisiator dari Cipayung Plus”,tambahnya.

Harapan Ronald Naibaho, terkait teknis di lapangan nanti kita harus bisa belajar dari pelaksanaan vaksin yang sifatnya massal. Pengalaman adalah maha guru, dan pengalaman vaksin massal nantinya harus kita jadikan sebagai bahan evaluasi tanpa adanya perdebatan–perdebatan nantinya yang ujung–ujungnya menguras energi anak bangsa tegas Ronald lagi.

Sebagai contoh tegas Ronald lagi, persolan disiplin atau antri masyarakat yang belum berjalan dengan baik adalah kelemahan bersama. Dapat dipahami, respon masyarakat untuk mendapatkan vaksin saat ini meningkat. Sehingga kerumunan tidak bisa dihindari. Hal seperti ini agar jadi perhatian khusus Cipayung Plus sehingga pelaksanaan vaksin bisa berjalan dengan baik dan tepat sasaran serta terukur dengan jelas.

Bahkan mantan Anggota DPRD Sumut dan Mantan Ketua GAMKI yang saat ini Ketua LPER Sumatera Utara ini, mengajak masyarakat yang akan hadir nantinya bisa tertib, membangun budaya antri untuk kebaikan bersama sehingga pelaksanaan vaksi Cipayung Plus di Sumatera Utara bisa berjalan dengan baik. “Sekali lagi kita beri hormat dan apresiasi yang tinggi buat Cipayung Plus atas pelaksanaan vaksin ini, sehingga kebutuhan vaksin sebagai program pemerintah bisa berjalan lebih cepat dan agenda–agenda pembangunan dan pemulihan ekonomi segera bisa terwujud pula dengan baik”, pungkas Ronald Naibaho.(REL/MBB)