# Tags
#Bisnis

Cari Low MPV Stylish, Pilih All New Xenia 1.3 R CVT

Kamis (30/12/2021), saya bersama Boy Capah dari Daihatsu Sales Operation (DSO) Medan Johor menjajal ketangguhan All New Xenia 1.3 R CVT MT di beberapa medan berbeda, baik di jalan mulus maupun di jalan bergelombang. Setelah melakukan test drive, ternyata terdapat banyak ubahan yang dilakukan Daihatsu, benar-benar sudah ‘going to the next level’. Bukan maksud naik kasta menjadi medium Multi Purpose Vehicle (MPV). Namun, dengan ubahan yang total, menurut kami membuatnya sudah layak disebut naik kelas

Mesin
All New Xenia 1.3 R mengusung mesin 1NR-VE dengan tenaga maksimal 98 hp pada 6.000 RPM dan torsi 122 pada 4.200 RPM, 4-Silinder Segaris, DOHC, CVT, Dual VVT-I, penggerak roda depan sehingga lebih hemat bahan bakar. Engineer Daihatsu telah merancang ulang semua bagian mesin, tak hanya penempatan mesin ini saja, tapi juga engine mountingnya. Engine mounting di All New Xenia ini agak menjorok ke depan, sehingga getaran lebih teredam dengan baik.

Belum lagi peningkatan standar emisi, dari sebelumnya Euro 4 kini sudah comply dengan Euro 6B. Lantas rocker arm di mobil ini sudah pakai Hydraulic Lush Adjuster, agar pembakaran kian efisien, material piston yang digunakan juga lebih ringan, dan dikombinasi dengan performa pompa oli yang sudah dioptimalkan.

Sesuai dengan karakter Daihatsu New Global Architecture (DNGA), pengendalian Low MPV Daihatsu ini jadi cekatan, tanpa kehilangan kenyamanan bantingan suspensinya. Bobot rangka yang lebih ringan hingga 45 kilogram pun membantu kelincahan dan rigiditasnya di tikungan. Ketika kami menikung cepat di salah satu persimpangan di kawasaan Johor, mobil ini tidak kehilangan stabilitas dan kenyamanannya.

Kemudia kemampuan nanjaknya katanya sangat bagus, baik dengan metode pass trough (dengan ancang-ancang), maupun stop and go (berhenti lalu jalan). Kami baru mencoba di tanjakan yang belum begitu terjal dan memang dengan cara stop and go, hasilnya bagus. Untuk itu masih perlu mencobanya di tanjakan yang terjal di hari-hari mendatang, untuk membuktikan tarikannya. Soalnya temperatur pada air intake di tanjakan mempengaruhi kekuatannya.

Eksterior
Varian tertinggi All New Xenia 1.3 ini tampilannya kini semakin memikat dan anak muda banget, dilengkapi dengan ADS (Astra Daihatsu Styling), satu set bodykit baik lips depan, sideskirt samping, hingga diffuser belakang. Lampu utamanya memakai teknologi LED (Light Emitting Diode), lampu belakangnya juga sudah LED. Panjangnya jadi 4.395 mm, lalu lebar 1.730 mm, dan tinggi 1.700 mm.

Sumbu rodanya 2.750 mm, dan ground clearance sekitar 190 mm, menggunakan velg warna single tone abu-abu 15 inci, dibalut ban 185/65R15 Bridgestone Ecopia. Housing fog lampnya memiliki bentuk yang tidak kalah agresif, dengan bentuk seperti huruf L yang tajam di bagian bawahnya.

Interior
Masuk ke interior, kita langsung disambut dengan tata letak dashboard yang 100% baru. Meski padu padan warnanya hanya dua yakni hitam dan silver, tetapi kesan canggih langsung terlihat dari penggunaan monitor dan hiburan di tengah dashboard, karena disematkan head unit layar sentuh 9 inci bertipe floating yang mencerminkan kesan modern. Head unit ini sudah terintegrasi Adroid Auto dan Apple Carplay, sehingga pencarian nomor kontak dan melakukan panggilan tidak lagi mengganggu pengemudi. All New Xenia 1.3 R ini juga mendapatkan steering switch control, key free system, security alarm, spion retractable dan card key yang dapat memberikan kemudahan serta keamanan kepada penggunannya

Dimensinya yang lebih bongsor dibanding dua generasi sebelumnya, memberi keuntungan pada kapasitas ruang kabin yang lebih lega di banding pendahulunya. Wheelbase (jarak sumbu roda) yang meningkat 95 mm dibandingkan generasi sebelumnya juga langsung terasa efek positifnya, yakni kelegaan interior di mobil ini menyamai mobil di atas kelasnya seperti Toyota Innova Reborn.

Terlebih lagi kursi baris kedua di All New Daihatsu Xenia ini dapat digeser maju-mundur dengan jarak hingga 20 cm, yang membuat pengaturan kursi lebih fleksibel. Menggeser jok baris kedua ini sangat mudah, karena dilengkapi dengan one touch tumble. Dengan posisi jok baris kedua seperti itu, kita dapat merasakan sensasi duduk di sofa dari baris ketiga, bisa selonjoran. Kursi baris ketiganya juga memberikan jarak kaki cukup baik, demikian juga dengan ruang kepalanya.

Konfigurasi lipatan ini berguna untuk memaksimalkan posisi istirahat penumpang ketika dalam perjalanan jauh. Di dalam kabin, Xenia baru 2021 memberi kejutan kepada penggemarnya dengan konfigurasi tiga baris bangku atau jok yang bisa diatur secara fleksibel. Salah satunya dalam sofa mode alias mengubah jok jadi layaknya sofa bed.

Sofa mode berguna untuk memaksimalkan posisi istirahat penumpang ketika dalam perjalanan jauh. Alhasil pengemudi dan penumpang bisa beristirahat di kabin untuk sementara. Disebut sebagai keunggulan, karena memang sofa mode ini tidak ada kita temukan pada kompetitornya. Juga telah memiliki pelipatan kursi istimewa sehingga bisa rata lantai. Alhasil meletakkan barang jadi lebih mudah dan semakin banyak, bila bagasi butuh ruang lebih.

Jangan stress apabila baterai smartphone habis, sebab Xenia ini memiliki power outlet cukup banyak sekitar empat titik, dua depan dan dua belakang. Fitur power window hanya ada di sisi driver, window lock, electric mirror, electric retract dan auto folding. Selain itu asyiknya lagi terdapat fitur air purifier yang tentunya sangat berguna dikala pandemi seperti sekarang.

Speedometer menggunakan model analog dan layar kecil MID full color sebagai penunjuk informasi kepada pengemudi, baik jam digital dan analog, trip, pengaturan suara sein, tanggal, door lock dapat diatur di kecepatan berapa, suara alarm dan sebagainya, pokoknya fitur Xenia baru ini sangat lengkap.

Jika sedang mencari Low MPV, silahkan mencoba dan memesan All New Xenia 1.3 R ke DSO Medan Johor atau WA/Tlp dengan Boy Capah di  082267771884. Harga OTR Medan hingga akhir Desember 2021 senilai Rp214 juta, dan akan berubah jika PPnBM mengalami perubahan di tahun 2022.(RED/MBB)